
Saat ini, BSD City sudah semakin berwarna dengan banyaknya opsi tempat hangout untuk bercengkrama atau menikmati suasana baru. Salah satunya, cafe unik dengan pengalaman menarik. Selain menyajikan makanan dan minuman lezat, kafe ini juga menawarkan berbagai pilihan aktivitas seru. Lokasinya pun strategis, sehingga mudah dicapai dari cluster perumahan yang dikembangkan oleh Sinar Mas Land. Contohnya, Elyon by Eonna, The Armont Residence, dan Tresor.
Baca juga: 7 Pusat Hiburan Paling Seru di BSD City
Pilihan Cafe Unik di BSD City
Mulai dari kafe hewan hingga konsep interior yang jarang ditemukan, berbagai cafe unik di BSD City pasti akan memenuhi selera hangout Anda. Jadi, Anda pun bisa menyesuaikannya dengan preferensi orang-orang yang ikut pergi bersama. Ini dia beberapa rekomendasi terbaiknya:
Kitsune Cafe BSD
Kitsune Cafe BSD atau juga dikenal dengan nama lainnya, Fox Cafe BSD, adalah cafe unik bertema hewan eksotis di BSD City. Sebab, di sini Anda bisa bersantai sambil berinteraksi langsung dengan rubah, kapibara, dan bahkan rakun. Jangan khawatir, semuanya sudah rutin divaksinasi dan dipastikan jinak ketika berhadapan dengan manusia.
Suasana kafe ini sangat santai dan ramah keluarga dengan interior serba kayu modern minimalis ala Jepang. Terkadang, ketika Anda sedang menikmati segelas kopi, teh, atau camilan, jangan khawatir kalau Anda menemukan rakun-rakun lucu mendekat untuk mencari makanan. Selain itu, Anda juga bisa belajar lebih lanjut tentang kebiasaan dan pola makan hewan-hewan yang ada di zona kandang edukatif.
Untuk mencegah stimulasi berlebih bagi para hewan, Kitsune Cafe memberlakukan kuota terbatas tiap harinya. Jadi, Anda disarankan melakukan reservasi dari jauh-jauh hari sebelum berkunjung. Jika sudah reservasi, Anda bisa mendatangi lokasi kafenya di ruko Tabespot Blok G2 No. 19.
Calicoffice
Kini, Anda tidak perlu jauh-jauh ke luar kota hanya untuk bersantai di cat cafe. Sebab, BSD City juga sudah memilikinya. Anda bisa berkunjung ke Calicoffice di lantai 1 TreePark Apartment Serpong. Ini merupakan coworking space sekaligus kafe dengan puluhan kucing adopsi/rescue yang lucu.
Ketika masuk, Anda akan disambut dengan interior yang luas dan bersih, meja dan sofa yang nyaman, serta area bermain untuk kucing yang luas. Selama bekerja atau bersantai sambil menikmati sandwich/pastry ditemani secangkir kopi, Anda bisa mengelus kucing yang mendekati Anda setelah berkeliaran bebas.
Domain Board Game Cafe
Domain Board Game Cafe menghadirkan ruang bermain unik di BSD City. Berlokasi di Ruko The Icon Business Park Blok J No. 3, cafe unik ini memiliki ratusan macam board game seru yang bisa Anda mainkan bersama teman atau keluarga. Pilihannya sendiri terdiri dari party game kasual seperti Monopoly dan Cards Against Humanity hingga permainan strategi.
Saat baru tiba, Anda akan dipandu oleh game master berpengalaman yang dapat membantu Anda memilih game sesuai selera, serta mengajari pemula cara bermainnya. Sambil bermain, Anda bisa memesan kopi, teh, snack, burger, pasta, atau rice bowl lezat agar energi tetap terjaga.
Kopitagram Centang Biru
Kopitagram Centang Biru adalah cabang terbaru Kopitagram di BSD City. Lokasinya sangat mudah ditemukan karena terletak di tepi jalan BSD Raya Utama, tepat di depan mall QBIG BSD. Kafe ini menawarkan area yang luas dengan desain minimalis dan nyaman. Seperti kafe Kopitagram lainnya, menu andalannya mencakup kopi spesial dan aneka roti bakar, serta menu sarapan.
Lantas, apa yang membuat Kopitagram Centang Biru termasuk dalam kategori cafe unik? Nah, di area komunalnya yang sangat lapang, Anda bisa mengikuti berbagai acara komunitas dan workshop kreatif yang rutin diadakan setiap akhir pekan. Contohnya, workshop melukis, merangkai bunga, dan sesi yoga ringan.
Loopline Coffee Eastvara
Bagaimana rasanya berada di dalam kereta Jepang? Anda bisa menemukan jawabannya dengan mendatangi Loopline Coffee di Eastvara Mall, spesifiknya di dalam bangunan 8Bit Superstore. Cafe unik ini sangat ikonik dengan interiornya yang serba hijau, dekorasi kereta yang autentik menyerupai aslinya, dan tentunya sangat mengundang untuk berfoto.
Anda juga bisa menikmati suasananya sambil menikmati kopi, matcha latte, dan menu makanan khas barat maupun Jepang. Setelah puas makan, Anda bisa mengunjungi area 8Bit Superstore yang terhubung langsung dengan kafenya untuk mencoba aneka crane game, bermain darts, ikut permainan scavenger hunt, atau karaoke bersama di akhir pekan.
Rekomendasi Hunian dekat Pusat Hiburan dan Cafe BSD City
Tinggal di hunian yang mudah dijangkau dari berbagai cafe unik serta pusat hiburan di BSD City tentu akan membuat perjalanan lebih praktis. Sebab, ketika sudah waktunya Anda pulang, Anda bisa segera beristirahat di rumah. Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, Anda bisa mempertimbangkan cluster hunian dari Sinar Mas Land berikut ini:
Elyon by Eonna

Elyon by Eonna adalah opsi hunian eksklusif yang benar-benar menempatkan Anda di jantung aktivitas BSD City. Hanya dengan berjalan kaki sebentar saja, Anda sudah bisa menikmati suasana unik di Loopline Coffee dan menikmati berbagai restoran lainnya di Eastvara Mall. Elyon menghadirkan beberapa pilihan tipe rumah bergaya modern tropis ala Jepang-Skandinavia untuk berbagai kebutuhan: 8, 9, dan X.
Tipe 8 menawarkan luas bangunan sekitar 97 m² dengan konfigurasi 3 kamar tidur, 3 kamar mandi, serta carport untuk dua mobil. Desainnya yang compact sangat direkomendasikan bagi keluarga muda.
Berikutnya, tipe 9 memiliki luas bangunan sekitar 120 m², menyediakan ruang keluarga yang lebih lapang, serta ruangan multifungsi yang bisa dijadikan ruang kerja atau ruang baca. Terakhir, tipe X yang paling eksklusif dan luas (160 m²) dilengkapi dengan balkon pribadi, dapur kering dan basah terpisah, hingga taman belakang yang memberikan nuansa hijau dalam hunian.
The Armont Residences

Apakah Anda sedang mencari hunian eksklusif yang mewah dengan nuansa klasik dan dikelilingi taman bunga cantik? Pertimbangkanlah The Armont Residence. Hunian berkonsep royal garden living ini hanya terpaut sekitar 10 menit perjalanan dari Kopitagram Centang Biru dan 6 menit dari Kitsune Cafe, sehingga lokasinya sangat strategis.
Semua tipe rumah di cluster ini mengutamakan tata letak ruangan yang luas, fleksibel, dan estetika kontemporer. Fasilitas pendukung seperti taman komunitas, area bermain anak, jogging track, serta green waterbelt turut menambah nilai tambah bagi hunian ini. Ditambah lagi, The Armont Residence telah mengantongi sertifikasi bangunan hijau dari Green Building Council Indonesia untuk mengukuhkan statusnya sebagai hunian yang sehat dan ramah lingkungan.
Tresor

Wujudkan gaya hidup prestisius di jantung kawasan BSD City dengan hunian di Tresor. Lokasinya sangat mudah dijangkau dari Calicoffice dan Domain Board Game Cafe karena hanya membutuhkan waktu sekitar 10-15 menit berkendara.
Tresor menawarkan dua tipe hunian ultra-premium: Montez dan Altair, masing-masing dengan keunikan dan keunggulan tersendiri. Tipe Montez hadir dengan 4 kamar tidur ensuite, ruang multifungsi, ruang kerja, private elevator, sky balcony, dan fasilitas high-end lainnya. Interiornya didesain dengan lantai marmer, pencahayaan alami yang maksimal, serta kaca-kaca besar yang menyatu dengan taman luar.
Di sisi lain, tipe Altair tak kalah mewah. Dengan desain yang lebih kontemporer, Altair menawarkan tata ruang terbuka yang memungkinkan penghuninya menikmati sirkulasi udara dan cahaya matahari secara optimal. Fasad rumah didesain modern dengan garis arsitektur tegas, memberikan kesan kokoh dan elegan. Setiap unit dilengkapi dengan area taman pribadi, dapur kotor dan dapur bersih, serta ruangan tambahan untuk staf rumah tangga.
Baca juga: Mengapa Rumah Industrial Minimalis Jadi Favorit Milenial?
Hangout Mudah, Hidup Tenang di Hunian Sinar Mas Land
Dari semua rekomendasi di atas, cafe unik manakah yang paling menarik perhatian Anda? Apa pun rencana perjalanan Anda di BSD City, semuanya bisa diwujudkan dengan mudah jika Anda tinggal di hunian Elyon by Eonna, The Armont Residence, atau Tresor yang dikembangkan oleh Sinar Mas Land. Sebab, selain berlokasi strategis, Anda bisa kembali ke tempat yang asri dan nyaman setelah puas bersenang-senang. Ingin tahu lebih lanjut? Klik tombol Tanya Unit di bawah ini!




